Ukuran Kertas F4 dalam cm dan Pixel, Ukuran Kertas A4, A3, A2, A5, A1, A0, Kertas Folio, Kuarto, Ukuran Foto 4R, 10R, 5R, 2R di Word untuk Usaha Percetakan

Rabu, 03 Mei 2017

Ukuran Kertas A1 dalam CM, MM, dan INCH + Contoh Templatenya

Ukuran Kertas A1 - Jenis kertas seri A ada banyak ragamnya, mulai dari A0 sampai dengan A10. Masing-masing jenis kertas seri A tersebut memiliki ukuran yang berbeda-beda dan penggunaan yang berbeda-beda pula. Nah, setelah di artikel sebelumnya kita membahas tentang ukuran kertas A0, di artikel kali ini kita akan melanjutkan pembahasan tersebut untuk mengetahui kertas ukuran A1. Berapa sih panjang dan lebar ukuran kertas A1 dalam cm, mm, dan inch? Untuk apa saja jenis kertas ukuran ini digunakan? Bagaimana caranya mengatur Paper Size di MS Word dan Excel agar ukurannya sama dengan ukuran kertas A1? Untuk tahu jawaban dari pertanyaan-pertanyaan ini, silakan simak pembahasan berikut!

Ukuran Kertas A1 dalam CM

Ukuran Kertas A1 dalam cm

Secara sederhana, sebetulnya ukutan kertas A1 adalah setengah kali dari ukuran kertas A0. Itu artinya, bila kertas A0 dibagi 2 sama rata, maka kita akan menghasilkan 2 lembar kertas A1. Hal yang sama juga berlaku saat kertas A1 dibagi 2, ini akan menghasilkan 2 lembar kertas A2. Begitu seterusnya, karena pembagian panjang dan lebar kertas pada seri A merupakan kelipatan rasio aspek tunggal.

Untuk ukuran kertas A1 sendiri sebetulnya terbilang masih cukup luas, yakni lebar sekitar setengah meter dan panjang hampir 1 meter. Berikut ini kami telah menuliskan ukuran-ukuran tersebut secara lengkap dari mulai satuan cm, mm, sampai inch.

  1. Ukuran kertas A1 dalam cm adalah 59,4 x 84,1 cm.
  2. Ukuran kertas A1 dalam mm adalah 594 x 841 mm.
  3. Ukuran kertas A1 dalam inch adalah 23,39 x 33,11 inch.

Penggunaan Kertas Ukuran A1

Meski terbilang memiliki ukuran yang masih cukup luas, namun kertas ini pada prakteknya sudah sering digunakan dalam keperluan percetakan. Buku-buku berukuran besar dicetak menggunakan kertas ini karena lebih cepat dalam pengoperasiannya, baru kemudian setelah semua lembar tercetak, cetakan tersebut dipotong menggunakan mesin pemotong kertas khusus.

Sebagai gambaran, berikut ini ukuran kertas A1 dibandingkan kertas ukuran lainnya yang termasuk ke dalam seri A.
Ukuran Kertas A Melihat perbandingan gambar ukuran kertas A1 dengan ukuran kertas seri A lainnya, sekarang kita tahu bahwa jika dipotong rapi, kertas A1 ternyata dapat menghasilkan kertas ukuran A2, A3, A4, A5, A6, A7, A8, A9, dan A10 dengan jumlah masing-masing sebanyak 1 lembar.

Cara Membuat Ukuran Kertas A1 di MS Word

Kertas ukuran A1 jarang digunakan untuk keperluan cetak pribadi, oleh karena itu tak heran bila opsi atau pilihan kertas ini tidak tersedia dalam aplikasi kantor Microsoft, baik itu MS Word, Excel, maupun Powerpoint. Bila kebetulan Anda ingin mencetak dengan kertas ini, maka terlebih dahulu Anda harus mengatur pemilihan kertas pada aplikasi secara manual. Langkah-langkahnya cukup mudah, sebagaimana telah kami jelaskan berikut ini.

Pada jendela MS Word aktif, silakah arahkan kursor Anda menuju tab Page Layout di bagian atas, pilih Size, kemudian tekan More Paper Size. Pada tab yang muncul, pilih Costum Size di bagian Paper Size dan sesuaikan Height dan Width kertas agar sama dengan ukuran kertas A1 dalam cm, mm, atau inch sesuai pengaturan MS Word Anda. terakhir, tekan OK dan kertas A1 siap digunakan.

Selain pada MS Word, Anda juga bisa menerapkan langkah-langkah tersebut pada aplikasi lainnya, seperti MS Excel atau MS Powerpoint dengan menyesuaikan tab-tabnya persis seperti panduan di atas.

Contoh Template Ukuran Kertas A1

Bila Anda mengalami kesulitan untuk melakukan langkah dan cara membuat ukuran kertas A1 yang telah kami jelaskan di atas, Anda bisa menggunakan template yang telah kami buat dan bisa langsung digunakan dengan mengunduhnya di link ini.

Nah, itulah pemaparan sekilas kami tentang panjang dan lebar ukuran kertas A1 dalam cm, mm, atau inch beserta hal-hal praktis lain yang terkait dengan penggunaan kertas ukuran A1 ini. Semoga bermanfaat dan salam.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Terkait : Ukuran Kertas A1 dalam CM, MM, dan INCH + Contoh Templatenya